Situs yang menyediakan informasi mengenai Perjalanan Cerdas atau Smart Travel.

Dec 18, 2021

Kenapa Penting Memiliki Kunci TSA?

Jika pihak imigrasi di bandara internasional mencurigai koper atau bagasi bawaan penumpang, mereka akan memeriksa koper tersebut dengan menggunakan master keys (kunci induk). Kunci induk khusus tersebut hanya dimiliki oleh petugas imigrasi. 

Oleh karenanya koper atau bagasi yang dilengkapi kunci TSA (Transportation Security Administrations) dapat diperiksa tanpa membuka paksa dengan mendobrak/menghancurkan koper tersebut. 
Maka resiko kerusakan koper dapat dihindari.

Nov 5, 2017

Tips Agar Tidak Lupa Mengunci Pintu Atau Jendela Pada Saat Berlibur

Pada saat hendak melakukan perjalanan lama, kadang-kadang kita lupa apakah kita sudah mengunci pintu atau belum. Hal ini dapat diatasi pada saat hendak mengunci pintu, lakukan beberapa hal yang tidak biasa dilakukan seperti membuka tutup pintu beberapa kali sebelum dikunci.

Kegiatan ini dapat menyegarkan ingatan jika kita telah mengunci pintu sebelum bepergian lama atau perjalanan jauh. Hal yang sama juga dapat dilakukan untuk mengingat-ingat apakah kita telah mengunci jendela atau mematikan kompor sebelum bepergian lama.

Tips Bila Lupa Membawa Charger Handphone Dalam Perjalanan

Apa yang perlu dilakukan pada saat bepergian bila lupa membawa charger atau colokan handphone/hp tapi hanya membawa kabel hp dengan ujung USB.



Pada umumnya, televisi/tv keluaran terbaru memiliki colokan usb. Jadi untuk mencharge baterai hp dapat dengan menginput kabel hp pada colokan usb tv. 
Hati-hati pada saat menyentuh peralatan elektronik, jangan dalam keadaan basah atau berkeringat. Sangat Berbahaya!

Tips Membedakan Tas/Koper Sendiri Dengan Koper Orang Lain

Tips membedakan tas/koper sendiri dengan orang lain bisa bermacam-macam. Bisa dilakukan dengan tag tas/koper yang sudah diisi data diri. 
Kalau anda ingin bisa juga dengan cara mengikat pegangan tas/koper dengan kain kecil yang menyolok.



Cara ini lebih gampang karena bisa langsung terlihat dari jauh. Kelemahannya kain bisa saja lepas pada saat di bagasi pesawat. Karenanya jangan lupa mengencangkan ikatan kain agar tidak mudah lepas.

May 10, 2016

Apa Saja Negara Bebas Visa, Visa On Arrival Atau EVisa Untuk Passport Indonesia?

Liburan keluar negeri menjadi cita-cita banyak orang. Bagi anda yang ingin berlibur keluar negeri, kelengkapan salah satu persyaratan berupa visa merupakan syarat utama untuk masuk ke suatu negara. Peraturan ini berbeda dari satu negara ke negara lain. Ada negara yang menerapkan perlunya visa, visa on arrival, bebas visa, visa elektronik. Untuk memperoleh visa tentu saja mengeluarkan uang dulu, yang besarannya berbeda-beda. Lama pemprosesan terbitnya Visa juga berbeda-beda, ada yang seminggu dan ada yang lebih dari 1 bulan. Selain itu masa berlaku visa juga tergantung dari masing-masing peraturan negara tersebut.

Dengan segala kerepotan memperoleh visa, praktisnya tentu lebih nyaman berlibur ke negara yang tidak perlu mendaftar untuk pembuatan visa. Daftar berikut juga termasuk visa on arrival, jadi anda bisa mendaftar visa langsung setelah tiba di negara tujuan. Bisa juga visa yang didaftarkan secara online atau eVisa, dengan proses pengisian langsung online dan tidak sampai 1 jam langsung jadi. Silakan cek paspor asal Indonesia yang berhak memperoleh bebas visa, visa on arrival, eVisa untuk negara-negara berikut :

Armenia : Visa on arrival, lama 120 hari
Bahrain : eVisa, mulai Oktober 2014
Belarus : butuh visa, visa dikeluarkan pada saat kedatangan di Bandara Internasional Minsk dengan syarat dokumen pendukung diserahkan selambat-lambatnya 3 hari kerja sebelum tanggal kedatangan.
Burundi : Visa on arrival, lama 30 hari. Pengajuan visa dilakukan di Bandara Internasional Bujumbura
Cili : bebas visa, lama 90 hari
Cina : syarat butuh visa, kecuali daerah Hainan, Hong Kong and Macau bebas visa.
Djibouti : Visa on arrival
Dominika : bebas visa, lama 21 hari
Ekuador : bebas visa, lama 90 hari
Fiji : bebas visa, lama 4 bulan
Filipina : bebas visa, lama 30 hari
Gambia : bebas visa, lama 90 hari; ajukan ijin masuk ke Imigrasi Gambia sebelum melakukan perjalanan Gambia.
Guinea-Bissau : Visa on arrival, lama 90 hari
Haiti : bebas visa, lama 3 bulan
Hong Kong : bebas visa, lama 30 hari
India : Visa on arrival, lama 30 hari
Iran : Visa on arrival, terdapat beberapa kondisi khusus, kontak kedubes Iran sebelum melakukan perjalanan.
Kuil Kinkakujin, Kyoto, Jepang
Jepang : syarat butuh visa, kecuali eVisa atau visa elektronik
Kambodia : bebas visa, lama 30 hari
Kape Verde : Visa on arrival
Kenya : Visa on arrival, lama 3 bulan
Kolombia : bebas visa, lama 90 hari on arrival. Bisa diperpanjang hingga 90 hari. Total lama tinggal 180.
Komoros : Visa on arrival
Kyrgyzstan : Visa on arrival, lama 1 bulan
Laos : bebas visa, lama 30 hari
Madagascar : Visa on arrival, lama 90 hari
Malaysia : bebas visa, lama 30 hari
Maldives : Visa on arrival, 30 hari
Mali : Visa on arrival
Mauritania : Visa on arrival
Mikronesia : bebas visa, lama 30 hari
Maroko : bebas visa, lama 3 bulan
Myanmar : bebas visa, lama 14 hari atau eVisa lama 28 hari dengan syarat pemegang visa harus datang ke kota Yangon, di Bandara Nay Pyi Taw atau Bandara Mandalay.
Nepal : Visa on arrival, lama 90 hari
Nikaragua : Visa on arrival, lama 90 hari
Oman : Visa on arrival, lama 1 bulan biaya 20 Rial (± $50) atau lama 10 hari biaya 5 Rial (±$15)
Palau : Visa on arrival, lama 30 hari
Papua New Guinea : Visa on arrival, lama 60 hari
Peru : bebas visa, lama 183 hari
Saint Vincent and the Grenadines : bebas visa, lama 1 bulan
Samoa : Entry Permit on arrival, lama 60 hari
Seychelles : ijin masuk pada kedatangan ( Visitor’s Permit on arrival), lama 1 bulan
Singapura : bebas visa, lama 30 hari
Somalia : Visa on arrival, 30 hari, syarat ada surat undangan dari sponsor, lalu dikirimkan ke Imigrasi Bandara minimal 2 hari sebelum kedatangan.
Sri Lanka : bebas visa, daftar Electronic Travel Authorisation, lama 30 hari
Tajikistan : Visa on arrival, lama 45 hari
Tanzania : Visa on arrival.
Thailand : bebas visa, lama 30 hari.
Timor-Leste : Visa on arrival, lama 30 hari.
Togo : Visa on arrival, lama 7 hari.
Turki : eVisa atau visa on arrival, lama 1 bulan.


Tuvalu : Visa on arrival, lama 1 bulan.
Uganda : Visa on arrival.
Vietnam : bebas visa, lama 30 hari.
Yordania : Visa on arrival, lama 3 bulan
Zimbabwe : Visa on arrival, lama 3 bulan.
Informasi di atas perlu kalian cek lebih lanjut dengan mempelajari situs online imigrasi masing-masing negara bila berniat melakukan perjalanan. Perlu diingat, peraturan terkait visa dan paspor indonesia dapat berubah sewaktu-waktu.
"Be smart traveler"



May 1, 2016

Apa Saja Tempat Paling Kotor Di Pesawat?

Memang benar maskapai penerbangan telah melakukan berbagai upaya untuk menjaga armada pesawat tetap bersih, akan tetapi dengan waktu penerbangan yang padat tidak memungkinkan pihak maskapai untuk membersihkan setiap area atau tempat di dalam pesawat di setiap saat.
Anda sebagai pengguna tentu bertanya di mana tempat yang paling kotor di pesawat?
Menurut suatu studi yang dilakukan oleh seorang ahli mikrobiologi dari Travel Math, meja nampan di belakang kursi merupakan tempat bakteri paling banyak berkembang. Di studinya, ahli mikrobiologi tersebut mengumpulkan sampel bakteri di meja nampan dari empat pesawat yang berbeda-beda. Dia menemukan rata-rata 2.155 koloni per unit inci persegi terdapat meja nampan.

Dibandingkan pengambilan sampel pada tombol siram WC di area WC ditemukan hanya terdapat rata-rata 265 koloni per unit inci persegi, sehingga bisa disimpulkan meja nampan merupakan tempat yang paling jorok di pesawat.

Mendukung penelitian yang disebutkan sebelumnya, di situs Drexel Medicine disebutkan tempat yang paling banyak kuman yaitu toilet atau kamar mandi pesawat. Toilet berbagi dengan banyak penumpang merupakan tempat berkembang biak yang paling subur bagi bakteri seperti E. coli.
Para ahli kesehatan menyarankan agar penumpang jangan langsung menyentuh apa pun dengan tangan di daerah wc. Sebaliknya, penumpang disarankan menggunakan handuk kertas (paper towel) saat menyentuh keran atau tutup toilet duduk.
Menurut Drexel, area lain yang perlu dihindari penumpang yaitu kantong sandaran di belakang kursi pesawat. Penumpang memasukkan berbagai barang ke dalam kantong sandaran di belakang kursi pesawat. Anda mungkin tidak menyadari, kantong pesawat menjadi tempat sampah sementara bagi penumpang, contohnya tisu kertas, plastik makanan bahkan pembalut (diaper) bayi.
Kesimpulan ini didukung oleh studi yang dilakukan Universitas Auburn yang menemukan bakteri dapat bertahan di kantong belakang kursi hampir selama seminggu.



Selain itu, area lain yang perlu diperhatikan, tentu saja barang yang berada di dalam kantong belakang yaitu majalah pesawat. Anda biasanya iseng mengambil majalah di dalam pesawat. Sebagaimana penumpang lain juga iseng memegang majalah yang lalu diikuti dengan membolak balikkan halaman majalah. Majalah tersebut dibersihkan tentu saja setelah majalah tersebut diganti dengan terbitan yang terbaru.
Jika memungkinkan lebih baik anda membawa bahan bacaan anda sendiri sebagai pengganti majalah pesawat karena lebih bersih.


Feb 28, 2016

Apakah Aturan Bagasi Kabin (Carry On) Yang Boleh Dibawa Penumpang?



Yang dimaksud bagasi kabin ialah barang yang dibawa oleh penumpang dan berada dalam pengawasan penumpang sendiri. Sesuai peraturan pemerintah, Anda diperbolehkan membawa 1 tas bagasi dengan ukuran maksimum 58 cm x 46 cm x 23 cm. Bagasi ini tidak boleh lebih berat dari 7 kg. Sebagai tambahan, anda boleh membawa secara khusus kotak kosmetik atau laptop. Yang paling penting anda juga diperbolehkan membawa 1 tas tangan pribadi.

Aturan ini berbeda-beda setiap maskapai dengan ketentuan tidak boleh melebihi batas maksimal yang telah ditetapkan oleh Pemerintah di atas.

Apa Yang Terjadi Jika Bagasi Anda Terlambat Datang Atau Hilang?

Sebelum anda meninggalkan bandara sebaiknya anda mengajukan komplain keterlambatan bagasi. Komplain anda wajib diselesaikan oleh maskapai penerbangan paling lambat dalam waktu 14 hari bila ternyata bagasi anda hilang. Jika anda buru-buru, anda tetap dapat mengajukan komplain setelah keluar dari bandara.

Sebelum anda meninggalkan bandara sebaiknya anda mengajukan komplain keterlambatan bagasi. Komplain anda wajib diselesaikan oleh maskapai penerbangan paling lambat dalam waktu 14 hari bila ternyata bagasi anda hilang. Jika anda buru-buru, anda tetap dapat mengajukan komplain setelah keluar dari bandara.

Caranya ialah anda datang ke kantor Penanganan Kehilangan dan Penemuan Barang (Lost & Found) untuk mengajukan komplain keterlambatan bagasi. Anda akan diminta menunjukkan identitas diri, boarding pass atau tiket. Setelah itu anda perlu mengisi formulir keluhan. Pada formulir keluhan anda perlu mengisi jenis keluhan, kronologis kejadian, tuntutan anda sebagai penumpang, tanda tangan pengesahan.

Pastikan anda telah menerima tanda terima dari petugas Penanganan Kehilangan dan Penemuan Barang bahwa anda telah melaporkan kejadian keterlambatan bagasi. Bagasi terlambat yang tidak pernah tiba dapat dikategorikan hilang. Kadang-kadang, ada beberapa kasus, bagasi yang hilang diganti dengan uang.

Apakah Yang Dilakukan Jika Bagasi Anda Ternyata Rusak Dalam Penerbangan?

Sebelum anda meninggalkan ruang kedatangan, selalu pastikan bagasi anda dalam kondisi baik. Jika anda jumpai kerusakan dalam penerbangan, laporkan kerusakan ke kantor Penanganan Kehilangan dan Penemuan Barang (Lost & Found).

 Petugas Penanganan Kehilangan dan Penemuan Barang akan berusaha memperbaiki kerusakan, bila masih bisa diperbaiki. Jika tidak bisa, ada kemungkinan bagasi anda akan diganti dengan yang baru.


Jika anda sudah meninggalkan ruang ketibaan dan anda baru menyadari terjadi kerusakan bagasi setelah tiba di rumah, anda tetap dapat mengajukan komplain. Komplain anda wajib diselesaikan oleh maskapai penerbangan paling lambat dalam waktu 14 hari. Hanya saja dokumen komplain tidak dapat dijadikan bukti di kemudian hari.



Bagaimana Bila Anda Membatalkan Tiket Penerbangan?

Seringkali anda sudah membeli tiket dari jauh-jauh hari, dikarenakan suatu hal, anda tidak jadi berangkat. Anda tidak tahu harus berbuat apa, karena tiket yang anda beli ternyata tiket promo yang tidak bisa dibatalkan. Tentang hal ini, anda yang suka bepergian dengan pesawat terbang sepantasnya senang dengan aturan pemerintah yang terbaru. Aturan ini dimuat dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 185 Tahun 2015 tentang Standar Pelayanan Penumpang Kelas Ekonomi Angkutan Udara Niaga Berjadwal Dalam Negeri.

Dengan adanya aturan terbaru dari Pemerintah ini, maskapai penerbangan memiliki kewajiban mengembalikan uang calon penumpang yang membatalkan penerbangan. Aturan ini berlaku untuk seluruh jenis kelas penerbangan dan bentuk tiket. Baik anda membeli tiket jenis kelas ekonomi, bisnis, maupun anda membeli bentuk tiket promo atau normal, anda berhak mendapatkan pengembalian uang bila anda membatalkan tiket. Aturan ini mulai sah bulan November 2015 dan sudah berlaku akhir Januari 2016.
Mekanisme pengembalian uang calon penumpang bila membatalkan keberangkatan penerbangan sebagaimana berikut :
1. pembatalan di atas 72 jam sebelum jadwal keberangkatan oleh penumpang, mendapatkan pengembalian paling sedikit sebesar 75 persen dari tarif dasar.
2. pembatalan di bawah 72 jam sampai dengan 48 jam mendapatkan pengembalian paling sedikit sebesar 50 persen dari tarif dasar.
3. pembatalan di bawah 48 jam sampai dengan 24 jam oleh penumpang mendapatkan pengembalian paling sedikit sebesar 40 persen dari tarif dasar.
4. pembatalan di bawah 24 jam sampai dengan 12 jam mendapatkan pengembalian paling sedikit 30 persen dari tarif dasar.
5. pembatalan di bawah 12 jam sampai dengan 4 jam oleh penumpang mendapatkan pengembalian paling sedikit 20 persen dari tarif dasar.
6. pembatalan di bawah 4 jam oleh penumpang mendapatkan pengembalian paling sedikit sebesar 10 persen dari tarif dasar dan/atau sesuai dengan kebijakan maskapai penerbangan.
menunggu penumpang menaiki pesawat
Untuk kondisi force majeur, penumpang dapat meminta pengembalian jasa angkutan udara sebesar harga tiket yang dibeli penumpang yang dikurangi biaya administrasi tertentu. Aturan ini berlaku dengan ketentuan pemotongan biaya administrasi sebesar :
a. 20 persen untuk penerbangan dengan kelompok pelayanan full service.
b. 15 persen untuk penerbangan dengan kelompok pelayanan medium service.
c. 10 persen untuk penerbangan dengan kelompok pelayanan no-frills.

Maskapai penerbangan berkewajiban melakukan pengembalian uang tiket selambat-lambatnya 15 hari kerja sejak pengajuan untuk pembelian tiket secara tunai. Sedangkan untuk pembayaran tiket online dan tiket langsung dengan kartu kredit atau debit selambat-lambatnya 30 hari kerja sejak tanggal pengajuan untuk pembelian tiket.
Kenali hak anda, dan silakan klaim jika anda anggap perlu.

Cara Jitu Bergaul Dengan Penduduk Setempat Di Perjalanan

Baik anda melakukan perjalanan liburan di dalam negeri maupun luar negeri, suatu saat anda akan melakukan interaksi dengan penduduk setempat. Anda tentu saja ingin diterima dengan baik sehingga anda memikirkan cara supaya mereka mau membuka diri dengan anda. Yah kadang-kadang hal ini gampang-gampang susah. Selain keterbatasan bahasa, perbedaan budaya bisa jadi kendala. Karena mereka tidak menegur anda, anda cenderung berpendapat mereka tidak ramah.



Cara paling sederhana untuk dapat berinteraksi dengan mereka melalui bahasa tubuh Anda. Ketika Anda sedang berjalan coba lakukan kontak mata dan tersenyum. Jika anda lihat mereka merespon positif dengan membalas senyuman Anda, tegur mereka dengan bahasa setempat yang anda kuasai sedikit-sedikit. Sebaiknya Anda sudah belajar dan mengingat-ingat bahasa sehari-hari yang paling sering digunakan di negara yang anda kunjungi seperti menyapa, berkenalan, berhitung dan menanyakan arah, dll.

Mereka biasanya merasa dihargai, bila anda mau bersusah payah belajar bahasa setempat. Apabila mereka telah memperoleh kesan positif tentang anda, biasanya mereka jadi lebih terbuka dan hangat.

Tapi jangan sembarangan membuka diri bagi orang asing, bisa-bisa terlalu ramah ada maksud tertentu alias scammer.

Apa Saja Keuntungan Perjalanan Dengan Membawa Muatan Ringan?


Perjalanan ringan dengan membawa muatan ringan terdapat beberapa keuntungan yaitu :



Anda dapat membawa tas untuk masuk kabin. Tas berarti dibawa bersama-sama anda sehingga mengurangi tas hilang. Walapun anda transit, tas akan bersama anda kemanapun anda pergi. Sehingga memberikan keleluasaan bagi anda, bila anda butuh mengganti baju pada saat transit, atau mengambil barang apapun yang anda butuhkan. Tas juga akan terhindar dari resiko penanganan yang kurang baik seperti dilempar dan dijatuhkan.
Anda tidak akan menghabiskan waktu untuk mengurus tas bila terjadi resiko kehilangan dan tidak perlu mencari tahu keberadaan tas pada saat di perjalanan.

Pada saat ketibaan di perjalanan, anda tidak perlu repot mencari seseorang untuk membantu anda membawa sejumlah besar tas.
Di daerah dengan transportasi yang kurang memadai, hanya tersedia kendaraan seperti motor atau truk, membawa tas yang banyak dan besar sangat-sangat merepotkan dan berbahaya.

Muatan ringan memudahkan anda untuk memasukkan barang-barang pribadi yang penting seperti obat-obatan medis dan barang-barang lainnya yang sewaktu-waktu anda butuhkan seperti jaket atau lain sebagainya.

Hadiah Apa Saja Yang Cocok Untuk Teman Baru Anda Di Perjalanan?

Dalam perjalanan, Anda memperoleh pengalaman bertemu dengan penduduk setempat yang ternyata menerima anda dengan ramah dan terbuka. Anda dapat mencoba mendaftar ke situs seperti Couchsurfing, yang menyediakan jaringan pertemanan untuk dapat menginap atau home stay di rumah penduduk setempat di negara tujuan perjalanan anda.




Teman baru anda menerima anda dengan baik di keluarganya, mengijinkan anda menginap di rumahnya dan memasakkan makanan untuk anda. Rasanya tidak enak jika anda tidak membalas keramahan si tuan rumah. Sebaiknya anda membawa beberapa hadiah kecil yang dapat menjadi pengingat sentimentil persahabatan yang sudah dibangun. Mereka pun akan merasa dihargai karena pemberian anda.
Hadiah seperti kerajinan tangan baik yang anda buat sendiri atau bukan misal benda hasil jahitan, lukisan, tas kecil, tas tangan, dll dapat menjadi pilihan.


Barang-barang tradisional khas dari daerah anda atau dari Indonesia seperti batik, wayang, kain tradisional bisa anda persiapkan untuk dibawa, sekaligus membantu mempromosikan budaya Indonesia.
Pilihan lain seperti gantungan kunci, pins kecil, coklat, kartu pos, dompet, dll.
Ingat 'bukan seberapa besar nilai hadiahnya tapi seberapa besar niat anda memberi'.

Apa Saja Persiapan Penting Sebelum Berlibur?

Jika anda hendak berlibur, siap-siap akan segala sesuatu yang perlu anda lakukan. Anda tidak mau kan jika anda sudah di tempat liburan, anda disibukkan dengan hal-hal yang jadi kewajiban anda seperti tagihan pengeluaran rumah tangga. Berikut persiapan penting yang perlu dilakukan sebelum liburan :

Cari seseorang yang dapat membantu anda mengurus kediaman anda. Jika anda tidak punya pembantu, anda perlu seseorang yang melakukan tugas harian anda seperti menyirami tanaman, memberi makanan hewan peliharaan, atau mengambil koran/majalah langganan. Kegiatan harian tersebut sebaiknya tetap dilakukan untuk menghilangkan kecurigaan bagi oknum yang ingin mencari kesempatan atas kediaman yang ditinggal oleh pemiliknya.

Bayar semua tagihan sebelum berangkat. Jika tagihan penting tiba setelah anda berangkat, mungkin sebaiknya anda berpikir untuk membuat pembayaran tagihan autodebet dari kartu kredit. Anda dapat mengajukan program autodebet dari kartu kredit di bank cabang terdekat. Jika tidak memiliki kartu kredit, minta tolong tetangga, saudara, teman atau pun yang biasa menjaga rumah. Transfer uang atau tinggalkan uang secukupnya.

Obati semua penyakit yang mungkin terjadi. Jika anda merasa memiliki masalah kesehatan, segerakan bertemu dokter sebelum berangkat. Kadang-kadang butuh lama untuk menghilangkan penyakit dengan penyebabnya, perkiraan sekurang-kurangnya 3 bulan sebelum berangkat sudah cukup. Salah satu persyaratan masuk ke negara tertentu, untuk mencegah tertular penyakit, anda harus divaksinasi.

Rawat diri anda. Mungkin anda juga perlu datang ke dokter gigi, untuk pengecekan rutin. Biar tetap tampil keren saat di perjalanan, potong rambut dulu di salin favorit. Cari salon di negara luar belum tentu gampang dilakukan.

Atur untuk persiapan paspor dan visa. Pembuatan paspor bisa secara online atau manual. Kunjungi situs imigrasi.go.id untuk penjelasan lebih lanjut. Anda harus datang untuk wawancara serta foto langsung di kantor imigrasi. Beberapa negara bebas visa, akan tetapi banyak negara yang membutuhkan visa bila masuk ke negara tersebut. Anda harus mencari informasi mengenai visa dari jauh-jauh hari. Pembuatan visa berbeda-beda waktu pemprosesannya tergantung dari negara tujuan.

Feb 26, 2016

Hal-hal Yang Perlu Diketahui Penumpang Yang Tidak Sering Terbang

Beberapa perubahan kebijakan atau aturan perjalanan dengan transportasi udara telah diperlakukan oleh maskapai penerbangan di Indonesia. Anda perlu tetap mengikuti perubahan apa saja yang terjadi di penerbangan udara baru-baru ini. Mungkin beberapa perubahan tersebut sudah anda ketahui, mungkin juga belum. Silakan baca perubahan-perubahan yang terjadi berikut ini untuk menambah wawasan anda:

Memilih Kursi Pada Saat Penerbangan
Anda dapat memesan tempat duduk dalam penerbangan, pada saat awal check-in sehingga anda dapat memilih tempat duduk di tempat yang anda inginkan. Anda diperbolehkan memesan tempat duduk setelah check in buka, biasanya 24 jam sebelum keberangkatan.
Pengembalian Uang Tiket Yang Langka
Sebagian besar tiket penerbangan termurah tidak dapat dikembalikan, yang berarti jika Anda memutuskan tidak jadi berangkat, Anda tidak akan mendapatkan uang kembali Anda. Jika nada membuat perubahan pada jadwal, Anda biasanya akan membayar biaya perubahan yang banyak yang berbeda-beda tiap maskapai.
Anda dapat membayar lebih untuk tiket yang dapat dikembalikan bila tidak jadi berangkat. Alternatif lain, coba pelajari asuransi perjalanan apakah mencakup pengembalian uang tiket bila tidak jadi berangkat. Jika ada situasi darurat yang menghalangi Anda dari terbang, hubungi maskapai penerbangan langsung dan lihat apakah mereka menyediakan solusi bagi anda.

Pembatalan Atau Penundaan Akibat Cuaca Buruk
Hal Ini mungkin akan mengejutkan beberapa wisatawan tetapi ketika penerbangan dibatalkan karena cuaca buruk, penerbangan biasanya tidak akan memberikan voucher untuk makanan gratis dan kamar hotel gratis. Cuaca buruk dianggap sebagai acara force majeure dan karena itu bukan kesalahan perusahaan penerbangan.
Tetap sopan dan coba bekerjasama dengan pegawai maskapai. Kadang-kadang mereka memiliki voucher hotel untuk masalah tersebut, Anda mungkin akan beruntung untuk memperoleh vouchernya, tetapi jangan mengandalkan hal tersebut. Periksa hotel-hotel lokal dan lihat apakah mereka menawarkan diskon.
Waktu Berangkat Pada Penerbangan Transit Terutama Tujuan Internasional
Maskapai penerbangan biasanya menyediakan waktu keberangkatan di situs web mereka atau di papan display elektronik keberangkatan pesawat. Kadang-kadang maskapai tersebut meminta kehadiran Anda di pintu gerbang sesuai jangka waktu tertentu sebelum keberangkatan, hal ini penting karena pesawat dapat berangkat lebih awal. Jika Anda tidak berada di pintu gerbang tepat waktu, anda bisa-bisa ketinggalan pesawat.
Cari tahu kapan Anda harus berada di gerbang, dan pergi ke sana. Jika anda merencanakan perjalanan dengan penerbangan transit ke tujuan internasional, pilih waktu transit sekitar beberapa jam agar anda tidak terburu-buru.

Barang yang Dibatasi Dibawa Dalam Tas Pada Penerbangan

Barang-barang dibawah ini dapat dibawa oleh penumpang hanya dalam bagasi yang masuk check in:
1. Benda bermata pisau dan berujung tajam
Kapak; busur panah; alat pendaki; tombak; pemecah es; semua jenis pisau (pisau lipat, pisau saku, pisau bedah, pisau pemotong daging); parang; pedang; keris; silet; gunting; shuriken; alat-alat perkakas (bor, cutter, gergaji, palu, obeng); dan benda lainnya yang berujung tajam.
Catatan: Semua alat tajam dalam tas yang check in harus diselubungi dan dibungkus aman untuk mencegah luka oleh orang yang menangani bagasi.

2. Instrument pemukul
Peralatan olahraga (pemukul baseball and softball; segala jenis stik: billiard, snooker, golf, hoki; tongkat kriket; tongkat lacrosse; segala jenis raket: tenis, bulu tangkis dan squash); tongkat pemukul; pentungan; alat pemancing ikan; dayung kayak dan kano; tongkat tongsis; peralatan bela diri (gelang tinju, stik, tongkat pendek, double stik, kubatons) dan benda lainnya yang dapat menyebabkan cedera.
3. Benda kategori senjata
Senapan angin; animal humane killer (tanpa puluru); senjata panah; pelontar tombak, senjata semprot merica; replika atau senjata imitasi; air soft gun (dibawa tanpa memasang gas); ketapel dan senjata mainan semua jenis.
Barang Dibatasi Pada Penerbangan
garuda-indonesia.com

4. Senjata api dan amunisi
Dalam kategori ini termasuk: senapan shotgun, handgun, segala jenis pistol, revolver, pistol suar, pelontar sinyal. Khusus untuk senjata api dan amunisi, izin dan tata cara pengangkutannya mengacu pada regulasi lokal.
Catatan: Penumpang harus mendeklarasikan kepada staff check-in counter bandara dengan dilengkapi dokumen-dokumen terkait. Senjata api harus dipisahkan dengan amunisinya dan dikemas dalam container/tempat yang kokoh dan terkunci.

5. Rokok elektronik
Rokok elektronik dapat dibawa oleh penumpang hanya di dalam bagasi kabin, namun dilarang menggunakan rokok elektronik didalam kabin pesawat.
6. Pemantik dan korek api
Selain penerbangan yang berasal dari Negara China, penumpang dapat membawa pemantik rokok dan korek api hanya untuk penggunaan pribadi ke dalam pesawat namun dilarang untuk membawa ke dalam bagasi kabin maupun bagasi yang masuk check in.

Barang yang Dilarang Dibawa Dalam Tas Pada Penerbangan

Anda perlu waspada terhadap barang-barang tertentu yang tidak boleh dibawa di penerbangan. Barang berbahaya adalah barang atau bahan yang dapat membahayakan keselamatan pesawat atau penumpang di atas pesawat.
Untuk alasan keselamatan dan keamanan, barang-barang yang tercantum di bawah ini, dilarang dibawa oleh penumpang dalam tas bagasi untuk check in dan tas jinjing (carry-on) antara lain :

1. Material korosif : merkuri (terdapat dalam thermometer), asam sulfat, alkali dan aki kendaraan.
2. Bahan Peledak: semua tipe granat, detonator, sumbu, alat peledak.
3. Gas bertekanan (tidak dan yang mudah terbakar, atau yang beracun): Propana, butana, aerosol iritan kimiawi.
4. Cairan mudah terbakar: bahan bakar, cat, thinner, perekat (lem), cairan pemantik api, methanol;
5. Benda padat mudah terbakar: kembang api, petasan, suar.
6. Zat oksidasi: bubuk pemutih, peroksida.
7. Material radioaktif.
8. Bahan kimia/zat beracun: arsenik, sianida, pembasmi hama/serangga, produk biologis yang berbahaya.
9. Koper dengan instalasi perangkat alarm, atau dilengkapi baterai lithium dan/atau material piroteknik.
Barang Dilarang Pada Penerbangan
garuda-indonesia.com
10. Kendaraan kecil yang menggunakan baterai litium seperti airwheel, solowheel, hoverboard, mini-segway, balance wheel, dan lain-lain tidak diperbolehkan dibawa dalam kabin pesawat semua penerbangan Garuda Indonesia, baik sebagai bagasi kabin maupun bagasi masuk untuk check in.

11. Alat pelumpuh: pistol pengejut, alat kejut listrik, tongkat pukul listrik, termasuk alat pelumpuh untuk hewan.
12. Semprotan bela diri: gas airmata dan semprotan asam fosfor Kecuali Semprotan merica yang dilengkapi fitur mekanisme keselamatan diperbolehkan diletakkan didalam bagasi yang masuk ke dalam check in.
13. Gas refrigerasi: silinder aqualung, nitrogen cair.
14. Peroksida organik: resin.
15. Bahan menular: virus, bakteri.
Selain barang-barang di atas, beberapa bandara mungkin memiliki larangan tambahan. Untuk memastikan bahwa anda mematuhi aturan, selalu baca aturan bandara sebelum anda melakukan perjalanan dengan maskapai penerbangan.

Di Manakah Anda Dapat Menemukan Informasi Tentang Kesehatan Dan Penyakit Di Suatu Negara?

Anda perlu mengecek satu-satu ke situs kesehatan di beberapa negara. Berikut beberapa informasi situs yang biasanya dijadikan acuan :


www.who.int/ith/.
Distribusi geografis akan bahaya kesehatan potensial yang dibuat oleh Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization). Situs ini berisi informasi yang membagi-bagi dunia atas kawasan potensi penyakit sehingga wisatawan yang berencana berkunjung dapat melihat potensi bahaya kesehatan.
www.moh.gov.sg/content/moh_web/home.html.
Situs yang dibuat oleh Kementerian Kesehatan Singapura yang memuat informasi terbaru mengenai kesehatan di negara Singapura dan internasional.

www.cdc.gov/travel/.
The U.S. Centers for Disease Control and Prevention khusus untuk informasi artikel terbaru tentang penyakit. Juga mencakup pedoman untuk perjalanan ke daerah atau negara yang baru saja mengalami bencana alam. Situs juga memuat informasi spesifik dan rinci tentang penyakit umum yang terdapat di daerah atau negara tertentu di dunia, tindakan pencegahan apa yang direkomendasikan dan vaksin yang disarankan untuk mencegah penularan penyakit tersebut.

Bagaimana Anda Menjaga Kesehatan Ketika Bepergian Ke Luar Negeri?

Jika Anda memiliki alergi makanan, perlu diingat nama-nama makanan yang menyebabkan alergi dalam bahasa yang digunakan di negara-negara yang akan dikunjungi. Dengan cara ini Anda akan lebih siap menghadapi alergi akibat makanan.
Pelajari jenis penyakit umum apa yang terdapat di daerah yang akan anda kunjungi. Anda perlu mengambil tindakan tertentu untuk mencegah terjangkit penyakit tersebut. Misalnya anda perlu vaksinasi untuk masuk ke negara tujuan anda. Cari tahu apa jenis vaksinasi yang anda perlukan agar bisa masuk ke negara tujuan anda. Kadang-kadang vaksinasi menimbulkan reaksi berbeda bagi beberapa orang. Anda sebaiknya lebih awal melakukan vaksinasi sebelum tiba saat keberangkatan.

Silakan baca artikel 'Di Manakah Anda Dapat Menemukan Informasi Tentang Kesehatan Dan Penyakit Di Suatu Negara?'

Bisa juga anda harus minum obat tertentu sebelum, selama dan bahkan setelah perjalanan.
Anda harus mempertimbangkan menyusun kembali jadwal pemeriksaan gigi dengan dokter gigi anda.
Hati-hati apa yang Anda makan dan minum. Bila Anda bepergian ke luar negeri, jangan lupa jika minum air di negara lain bisa berbahaya. Anda tidak tahu mengenai sistem pengolahan di negara tersebut. Selalu minum air minum kemasan atau air yang direbus. Jika anda ingin minum minuman kaleng, selalu lap bagian puncak kaleng sebelum Anda minum. Bisa juga anda minum dengan sedotan.



Hindari makan makanan mentah, karena risiko kontaminasi racun tinggi.
Bila dipandang perlu, anda dapat membawa informasi kesehatan lengkap tentang anda dalam perjalanan.

Bagaimana Menghindar Agar Tidak Menjadi Korban Pencopetan?

Kebanyakan kejahatan penipuan dan pencopetan dengan melibatkan berbagai cara sederhana untuk mengalihkan perhatian korban. Begitu banyak variasi kejahatan penipuan dan pencopetan, anda dapat melihat beberapa contoh klasik yang terdapat di seluruh dunia berikut ini :



1. Tabrakan tanpa sengaja perlu anda waspadai. 
Mungkin seorang wanita membawa bayi atau seorang pria serampangan berjalan membawa makanan atau minuman menabrak anda, dan semua orang menghujani permintaan maaf. Hanya ketika insiden itu telah berakhir dan pelaku sudah menghilang, Anda juga menyadari dompet Anda juga hilang.

2. Jangan pernah meletakkan handphone / dompet / paspor berada di atas meja pada saat Anda sedang makan atau menikmati minuman.
Pelaku kejahatan menganggap hal ini kesempatan terbuka bagi mereka untuk mengambil barang-barang berharga anda. Pelaku akan segera melewati meja, mengambil telepon dan bergegas pergi bahkan sebelum Anda menyadari sesuatu telah terjadi.
3. Jika memungkinkan, hindari kerumunan orang di sekitar anda. 
Perhatian anda akan teralihkan oleh kelompok pelaku kejahatan. Pada saat anda tidak fokus, maka mereka pun beraksi menjalankan aksi copet.
4. Jika mungkin, hindari berjalan sendirian di tempat gelap. 
Tetap berjalan di jalan utama. Hindari jalan pintas melewati gang sempit dan lampu jalan yang remang-remang. Tetap awas akan keadaan sekitar.

5. Bagi pria, masukkan uang dalam baju atau kemeja.
Walaupun anda memiliki saku celana belakang untuk tempat dompet, masukkan dompet ke dalam kemeja atau jaket. Ada beberapa orang yang meletakkan dompet di saku celana depan. Oleh karenanya masukkan dompet di tempat tersembunyi, karena pencopet biasanya sangat berpengalaman.

6. Bagi wanita, gunakan tas yang ditutupi dengan ritsleting yang kuat. 

Jangan pakai tas yang terbuka tanpa resleting. Bawa dengan posisi di jepit di bawah lengan Anda, atau selempangkan ke posisi depan. Ketika duduk, letakkan tas tangan di antara kaki Anda di lantai. Jangan biarkan tas tergantung di punggung kursi, apalagi bila perhatian anda sedang teralih.

Cari informasi tentang penipuan atau kejahatan yang sering terjadi di tempat tujuan anda. Tujuan wisata populer paling banyak diincar oleh pencopet didukung oleh keramaian yang ada.
Kenalilah hal-hal tersebut, karena Anda akan sangat kesulitan jika Anda kehilangan uang, paspor atau barang-barang berharga lain.

Search

Popular Posts

Sanggahan

Situs ini hanya penyedia informasi dan TIDAK bertanggung jawab apabila ada kesalahan informasi dan kerugian yang ditimbulkan karenanya

Total Pengunjung