Situs yang menyediakan informasi mengenai Perjalanan Cerdas atau Smart Travel.

Showing posts with label perjalanan luar negeri. Show all posts
Showing posts with label perjalanan luar negeri. Show all posts

May 10, 2016

Apa Saja Negara Bebas Visa, Visa On Arrival Atau EVisa Untuk Passport Indonesia?

Liburan keluar negeri menjadi cita-cita banyak orang. Bagi anda yang ingin berlibur keluar negeri, kelengkapan salah satu persyaratan berupa visa merupakan syarat utama untuk masuk ke suatu negara. Peraturan ini berbeda dari satu negara ke negara lain. Ada negara yang menerapkan perlunya visa, visa on arrival, bebas visa, visa elektronik. Untuk memperoleh visa tentu saja mengeluarkan uang dulu, yang besarannya berbeda-beda. Lama pemprosesan terbitnya Visa juga berbeda-beda, ada yang seminggu dan ada yang lebih dari 1 bulan. Selain itu masa berlaku visa juga tergantung dari masing-masing peraturan negara tersebut.

Dengan segala kerepotan memperoleh visa, praktisnya tentu lebih nyaman berlibur ke negara yang tidak perlu mendaftar untuk pembuatan visa. Daftar berikut juga termasuk visa on arrival, jadi anda bisa mendaftar visa langsung setelah tiba di negara tujuan. Bisa juga visa yang didaftarkan secara online atau eVisa, dengan proses pengisian langsung online dan tidak sampai 1 jam langsung jadi. Silakan cek paspor asal Indonesia yang berhak memperoleh bebas visa, visa on arrival, eVisa untuk negara-negara berikut :

Armenia : Visa on arrival, lama 120 hari
Bahrain : eVisa, mulai Oktober 2014
Belarus : butuh visa, visa dikeluarkan pada saat kedatangan di Bandara Internasional Minsk dengan syarat dokumen pendukung diserahkan selambat-lambatnya 3 hari kerja sebelum tanggal kedatangan.
Burundi : Visa on arrival, lama 30 hari. Pengajuan visa dilakukan di Bandara Internasional Bujumbura
Cili : bebas visa, lama 90 hari
Cina : syarat butuh visa, kecuali daerah Hainan, Hong Kong and Macau bebas visa.
Djibouti : Visa on arrival
Dominika : bebas visa, lama 21 hari
Ekuador : bebas visa, lama 90 hari
Fiji : bebas visa, lama 4 bulan
Filipina : bebas visa, lama 30 hari
Gambia : bebas visa, lama 90 hari; ajukan ijin masuk ke Imigrasi Gambia sebelum melakukan perjalanan Gambia.
Guinea-Bissau : Visa on arrival, lama 90 hari
Haiti : bebas visa, lama 3 bulan
Hong Kong : bebas visa, lama 30 hari
India : Visa on arrival, lama 30 hari
Iran : Visa on arrival, terdapat beberapa kondisi khusus, kontak kedubes Iran sebelum melakukan perjalanan.
Kuil Kinkakujin, Kyoto, Jepang
Jepang : syarat butuh visa, kecuali eVisa atau visa elektronik
Kambodia : bebas visa, lama 30 hari
Kape Verde : Visa on arrival
Kenya : Visa on arrival, lama 3 bulan
Kolombia : bebas visa, lama 90 hari on arrival. Bisa diperpanjang hingga 90 hari. Total lama tinggal 180.
Komoros : Visa on arrival
Kyrgyzstan : Visa on arrival, lama 1 bulan
Laos : bebas visa, lama 30 hari
Madagascar : Visa on arrival, lama 90 hari
Malaysia : bebas visa, lama 30 hari
Maldives : Visa on arrival, 30 hari
Mali : Visa on arrival
Mauritania : Visa on arrival
Mikronesia : bebas visa, lama 30 hari
Maroko : bebas visa, lama 3 bulan
Myanmar : bebas visa, lama 14 hari atau eVisa lama 28 hari dengan syarat pemegang visa harus datang ke kota Yangon, di Bandara Nay Pyi Taw atau Bandara Mandalay.
Nepal : Visa on arrival, lama 90 hari
Nikaragua : Visa on arrival, lama 90 hari
Oman : Visa on arrival, lama 1 bulan biaya 20 Rial (± $50) atau lama 10 hari biaya 5 Rial (±$15)
Palau : Visa on arrival, lama 30 hari
Papua New Guinea : Visa on arrival, lama 60 hari
Peru : bebas visa, lama 183 hari
Saint Vincent and the Grenadines : bebas visa, lama 1 bulan
Samoa : Entry Permit on arrival, lama 60 hari
Seychelles : ijin masuk pada kedatangan ( Visitor’s Permit on arrival), lama 1 bulan
Singapura : bebas visa, lama 30 hari
Somalia : Visa on arrival, 30 hari, syarat ada surat undangan dari sponsor, lalu dikirimkan ke Imigrasi Bandara minimal 2 hari sebelum kedatangan.
Sri Lanka : bebas visa, daftar Electronic Travel Authorisation, lama 30 hari
Tajikistan : Visa on arrival, lama 45 hari
Tanzania : Visa on arrival.
Thailand : bebas visa, lama 30 hari.
Timor-Leste : Visa on arrival, lama 30 hari.
Togo : Visa on arrival, lama 7 hari.
Turki : eVisa atau visa on arrival, lama 1 bulan.


Tuvalu : Visa on arrival, lama 1 bulan.
Uganda : Visa on arrival.
Vietnam : bebas visa, lama 30 hari.
Yordania : Visa on arrival, lama 3 bulan
Zimbabwe : Visa on arrival, lama 3 bulan.
Informasi di atas perlu kalian cek lebih lanjut dengan mempelajari situs online imigrasi masing-masing negara bila berniat melakukan perjalanan. Perlu diingat, peraturan terkait visa dan paspor indonesia dapat berubah sewaktu-waktu.
"Be smart traveler"



Feb 28, 2016

Cara Jitu Bergaul Dengan Penduduk Setempat Di Perjalanan

Baik anda melakukan perjalanan liburan di dalam negeri maupun luar negeri, suatu saat anda akan melakukan interaksi dengan penduduk setempat. Anda tentu saja ingin diterima dengan baik sehingga anda memikirkan cara supaya mereka mau membuka diri dengan anda. Yah kadang-kadang hal ini gampang-gampang susah. Selain keterbatasan bahasa, perbedaan budaya bisa jadi kendala. Karena mereka tidak menegur anda, anda cenderung berpendapat mereka tidak ramah.



Cara paling sederhana untuk dapat berinteraksi dengan mereka melalui bahasa tubuh Anda. Ketika Anda sedang berjalan coba lakukan kontak mata dan tersenyum. Jika anda lihat mereka merespon positif dengan membalas senyuman Anda, tegur mereka dengan bahasa setempat yang anda kuasai sedikit-sedikit. Sebaiknya Anda sudah belajar dan mengingat-ingat bahasa sehari-hari yang paling sering digunakan di negara yang anda kunjungi seperti menyapa, berkenalan, berhitung dan menanyakan arah, dll.

Mereka biasanya merasa dihargai, bila anda mau bersusah payah belajar bahasa setempat. Apabila mereka telah memperoleh kesan positif tentang anda, biasanya mereka jadi lebih terbuka dan hangat.

Tapi jangan sembarangan membuka diri bagi orang asing, bisa-bisa terlalu ramah ada maksud tertentu alias scammer.

Feb 26, 2016

Di Manakah Anda Dapat Menemukan Informasi Tentang Kesehatan Dan Penyakit Di Suatu Negara?

Anda perlu mengecek satu-satu ke situs kesehatan di beberapa negara. Berikut beberapa informasi situs yang biasanya dijadikan acuan :


www.who.int/ith/.
Distribusi geografis akan bahaya kesehatan potensial yang dibuat oleh Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization). Situs ini berisi informasi yang membagi-bagi dunia atas kawasan potensi penyakit sehingga wisatawan yang berencana berkunjung dapat melihat potensi bahaya kesehatan.
www.moh.gov.sg/content/moh_web/home.html.
Situs yang dibuat oleh Kementerian Kesehatan Singapura yang memuat informasi terbaru mengenai kesehatan di negara Singapura dan internasional.

www.cdc.gov/travel/.
The U.S. Centers for Disease Control and Prevention khusus untuk informasi artikel terbaru tentang penyakit. Juga mencakup pedoman untuk perjalanan ke daerah atau negara yang baru saja mengalami bencana alam. Situs juga memuat informasi spesifik dan rinci tentang penyakit umum yang terdapat di daerah atau negara tertentu di dunia, tindakan pencegahan apa yang direkomendasikan dan vaksin yang disarankan untuk mencegah penularan penyakit tersebut.

Bagaimana Anda Menjaga Kesehatan Ketika Bepergian Ke Luar Negeri?

Jika Anda memiliki alergi makanan, perlu diingat nama-nama makanan yang menyebabkan alergi dalam bahasa yang digunakan di negara-negara yang akan dikunjungi. Dengan cara ini Anda akan lebih siap menghadapi alergi akibat makanan.
Pelajari jenis penyakit umum apa yang terdapat di daerah yang akan anda kunjungi. Anda perlu mengambil tindakan tertentu untuk mencegah terjangkit penyakit tersebut. Misalnya anda perlu vaksinasi untuk masuk ke negara tujuan anda. Cari tahu apa jenis vaksinasi yang anda perlukan agar bisa masuk ke negara tujuan anda. Kadang-kadang vaksinasi menimbulkan reaksi berbeda bagi beberapa orang. Anda sebaiknya lebih awal melakukan vaksinasi sebelum tiba saat keberangkatan.

Silakan baca artikel 'Di Manakah Anda Dapat Menemukan Informasi Tentang Kesehatan Dan Penyakit Di Suatu Negara?'

Bisa juga anda harus minum obat tertentu sebelum, selama dan bahkan setelah perjalanan.
Anda harus mempertimbangkan menyusun kembali jadwal pemeriksaan gigi dengan dokter gigi anda.
Hati-hati apa yang Anda makan dan minum. Bila Anda bepergian ke luar negeri, jangan lupa jika minum air di negara lain bisa berbahaya. Anda tidak tahu mengenai sistem pengolahan di negara tersebut. Selalu minum air minum kemasan atau air yang direbus. Jika anda ingin minum minuman kaleng, selalu lap bagian puncak kaleng sebelum Anda minum. Bisa juga anda minum dengan sedotan.



Hindari makan makanan mentah, karena risiko kontaminasi racun tinggi.
Bila dipandang perlu, anda dapat membawa informasi kesehatan lengkap tentang anda dalam perjalanan.

Bagaimana Menghindar Agar Tidak Menjadi Korban Pencopetan?

Kebanyakan kejahatan penipuan dan pencopetan dengan melibatkan berbagai cara sederhana untuk mengalihkan perhatian korban. Begitu banyak variasi kejahatan penipuan dan pencopetan, anda dapat melihat beberapa contoh klasik yang terdapat di seluruh dunia berikut ini :



1. Tabrakan tanpa sengaja perlu anda waspadai. 
Mungkin seorang wanita membawa bayi atau seorang pria serampangan berjalan membawa makanan atau minuman menabrak anda, dan semua orang menghujani permintaan maaf. Hanya ketika insiden itu telah berakhir dan pelaku sudah menghilang, Anda juga menyadari dompet Anda juga hilang.

2. Jangan pernah meletakkan handphone / dompet / paspor berada di atas meja pada saat Anda sedang makan atau menikmati minuman.
Pelaku kejahatan menganggap hal ini kesempatan terbuka bagi mereka untuk mengambil barang-barang berharga anda. Pelaku akan segera melewati meja, mengambil telepon dan bergegas pergi bahkan sebelum Anda menyadari sesuatu telah terjadi.
3. Jika memungkinkan, hindari kerumunan orang di sekitar anda. 
Perhatian anda akan teralihkan oleh kelompok pelaku kejahatan. Pada saat anda tidak fokus, maka mereka pun beraksi menjalankan aksi copet.
4. Jika mungkin, hindari berjalan sendirian di tempat gelap. 
Tetap berjalan di jalan utama. Hindari jalan pintas melewati gang sempit dan lampu jalan yang remang-remang. Tetap awas akan keadaan sekitar.

5. Bagi pria, masukkan uang dalam baju atau kemeja.
Walaupun anda memiliki saku celana belakang untuk tempat dompet, masukkan dompet ke dalam kemeja atau jaket. Ada beberapa orang yang meletakkan dompet di saku celana depan. Oleh karenanya masukkan dompet di tempat tersembunyi, karena pencopet biasanya sangat berpengalaman.

6. Bagi wanita, gunakan tas yang ditutupi dengan ritsleting yang kuat. 

Jangan pakai tas yang terbuka tanpa resleting. Bawa dengan posisi di jepit di bawah lengan Anda, atau selempangkan ke posisi depan. Ketika duduk, letakkan tas tangan di antara kaki Anda di lantai. Jangan biarkan tas tergantung di punggung kursi, apalagi bila perhatian anda sedang teralih.

Cari informasi tentang penipuan atau kejahatan yang sering terjadi di tempat tujuan anda. Tujuan wisata populer paling banyak diincar oleh pencopet didukung oleh keramaian yang ada.
Kenalilah hal-hal tersebut, karena Anda akan sangat kesulitan jika Anda kehilangan uang, paspor atau barang-barang berharga lain.

Top Tempat Tujuan Liburan Yang Indah, Murah Dan Romantis

Baik anda melakukan tujuan perjalanan untuk bersenang-senang, berlibur, merayakan ulang tahun pernikahan, ulang tahun sendiri atau teman, kelahiran bayi, wisuda, atau apa pun, anda dapat melihat ke daftar berikut yang mungkin dapat memenuhi tujuan perjalanan anda. Anda dapat menemukan berbagai tempat tujuan liburan yang indah, murah dan romantis dengan membaca lebih lanjut artikel berikut :

Cappodacia, Turkey

Lokasi untuk yang suka berpetualang
Ayers Rock - Uluru: monolit merah muncul dari gurun Australia di bagian tengah negara dan tentu saja pantas dikunjungi. Setiap kunjungan ke Australia atau tetangganya Selandia Baru pantas dilakukan.
Beijing: The Great Wall berusia 2.000 + tahun China hanya satu jam setengah dari Beijing jika ingin dilihat. Beijing juga menyimpan lokasi istimewa untuk dilihat
Peru: Ada banyak alasan untuk mengunjungi negara di Amerika Selatan tetapi salah satu rute trekking paling spektakuler di dunia dari Inca Trail ke Machu Picchu yang paling utama.
Kroasia: Lihat reruntuhan amphitheatre Romawi, berjalan melalui kota-kota abad pertengahan dan kunjungi salah satu pulau indah sepanjang pantai Dalmatian.

Lokasi untuk pencinta Taman Hiburan
Orlando: Terdapat Disney World, Universal, Epcot, LEGOLAND dll. Tidak peduli berapa usia Anda, Orlando akan menyenangkan semua kalangan.
Los Angeles: terdapat universal studio dan Disneyland hanya beberapa mil di selatan. Juga terdapat Knott’s Berry Farm, Six Flags Magic Mountain dan banyak lagi. Banyak jenis lain juga menyenangkan seperti museum kelas dunia (The Getty) dan tentu saja pantai.

Lihat artikel 'Mengajak Keluarga Berlibur Ke Taman Bermain Disney'

Lokasi dengan kesan istimewa
London: kota besar ini lengkap dengan monumen bersejarah, seni, klub trendi, restoran yang fantastis. Semuanya ada termasuk seorang ratu.
New York: belanja di butik desainer, melihat drama Broadway dan makan di salah satu dari 20.000 restoran yang menampilkan masakan dari dunia.

Lokasi bagi yang suka kehidupan malam
Miami: Kami harap Anda suka menari. juga cocok bagi Anda yang senang berbelanja, menikmati seni, memancing atau bersenang-senang di pantai.
Las Vegas: Percaya atau tidak, banyak tempat hiburan selain berjudi di Vegas seperti hiking, pemandangan indah, bermain golf dan pertunjukan tarian.

Lokasi romantis
Paris: Anda tahu apa yang harus dilakukan. Melihat menara Eiffel, kunjungi Louvre dan Notre Dame, mengembara Champs-Élysées dan coba makanan Perancis.
Florence dan Venesia: terdapat kereta penghubung yang sangat bagus di antara dua kota yang memakan waktu kurang dari dua jam). Keduanya indah dan penuh dengan karya seni yang luar biasa, kedua kota akan mempesona bagi pengunjung. Hindari bepergian dari Oktober sampai April karena banyak orang berwisata.


Lokasi liburan nyaman
Vermont: Musim panas untuk galeri seni, hiking dan tur pabrik cokelat atau pabrik es krim. Musim gugur menikmati dedaunan yang gugur, musim dingin untuk ski, musim semi untuk menikmati maple yang manis dan banyak lagi.
Irlandia: Kunjungi kastil kuno, melihat buku Kells, menunggu kawanan domba untuk bergerak, dan ke mana pun Anda pergi, anda melihat pemandangan yang hijau dan indah.

Lokasi dengan matahari yang hangat
Martinique and Guadaloupe: Pulau-pulau Karibia di wilayah Perancis tersebut memiliki banyak hal lain yang menyenangkan selain pantai yang sangat indah dan tempat hiburan malam.
Bahama dan Jamaika, keduanya tempat indah dan biaya hidup relatif murah. Ditambah keduanya memiliki pantai yang unik, hutan hujan tropis, snorkeling, golf dan banyak lagi.

Setelah menentukan pilihan tempat wisata, segera susun rencana perjalanan anda!

Feb 25, 2016

Bagaimana Cara Melindungi Diri Sendiri Pada Saat Perjalanan Di Luar Negeri?

Lakukan riset terkait mengenai resiko atau bahaya apa saja yang mungkin terjadi di negara tujuan perjalanan anda. Baca berita setempat melalui internet agar terus update dengan situasi terkini. Mungkin beberapa tindakan berikut dapat anda praktekkan di perjalanan berikutnya :







Berhati-hati pada saat memilih akomodasi atau hotel. Jangan lengah pada saat menaiki transportasi publik. Tinggalkan barang berharga di brankas/lemari besi hotel. Jangan mencolok dengan memakai perhiasan mahal yang berkilauan. Jangan tunjukkan anda membawa banyak uang. Bawa uang secukupnya untuk perjalanan hari tersebut dan tinggalkan selebihnya dalam brankas/lemari besi di hotel.



Jika mungkin, hindari berjalan sendirian di tempat gelap. Hati-hati memberitahu rencana perjalanan ke orang asing. Tetap berjalan di jalan utama dan hindari jalan pintas melewati gang sempit dan jalanan dengan penerangan remang-remang. Tetap terjaga akan keadaan sekitar.

Hanya gunakan taksi, tur dan layanan transportasi dengan lambang yang resmi. Pilih transportasi dari titip penjemputan resmi.

Hati-hati jika anda diminta menjual atau memberikan barang-barang pribadi anda. Banyak negara yang melarang orang asing menjual atau memberikan barang-barangnya, anda dapat terlibat masalah serius jika melanggar aturan tersebut.

Jangan menerima hadiah atau paket dari pihak yang tidak dikenal. Jangan mau menerima barang dari penduduk setempat untuk dibawa ke luar dari negara tersebut. Jangan menyampaikan barang dari penduduk setempat atau mengirim email ke seseorang yang mereka kenal.

Pelajari peraturan tentang penukaran uang. Gunakan fasilitas penukaran resmi untuk menghindari masalah yang timbul.

Kartu Kredit Apa Yang Sebaiknya Anda Bawa Ke Luar Negeri?


Bawa kartu kredit utama anda bisa visa, master atau american express. Pastikan yang anda bawa benar-benar kartu kredit bukan hanya kartu debit dengan logo perusahaan kartu kredit tercantum di kartu. Keuntungan membawa kartu kredit, lebih banyak lokasi yang dapat menerima pembayaran dengan kartu kredit, dibandingkan menggunakan kartu debit. Pertimbangkan membawa kartu debit anda saat perjalanan, karena penggunaan yang sangat terbatas.



Tinggalkan semua kartu kredit untuk belanja di toko sekitar kota anda. Percuma saja anda bawa, karena tidak dapat dipakai di perjalanan luar negeri.
Jika anda memiliki beberapa kartu, gunakan yang memiliki nilai tukar paling menguntungkan pada saat transaksi di luar negeri. Anda dapat mengambil perbandingan besaran nilai tukar dari masing-masing kartu.

Feb 18, 2016

Tips Memilih Oleh-oleh Yang Tepat

Rasanya anda ingin berbelanja semua barang-barang unik dan lucu yang anda temui di perjalanan liburan anda. Barang-barang itu bisa menjadi oleh-oleh yang bagus untuk rumah, keluarga atau teman-teman di tanah air. Anda pikir kapan lagi, lalu setelah dilihat harganya juga tidak mahal.

Tapi tunggu dulu. Sebelum anda membelanjakan uang anda untuk barang-barang tersebut, pikirkan kembali apakah anda benar-benar perlu barang tersebut. Jangan sampai anda menyesal bila anda kelebihan bagasi karena oleh-oleh yang tidak seberapa besar nilainya. Jika anda harus memilih, barang-barang apa yang sebaiknya anda pilih. Ikuti tips berikut agar anda dapat memilih oleh-oleh yang tepat untuk dibawa pulang :
Toko menjual pernak pernik oleh khas Turki
Toko pernak pernik khas Turki
Koleksi Souvenir Khas Suatu Daerah/Negara
Anda yang sering bepergian ke suatu daerah atau negara, biasanya cenderung membeli oleh-oleh khas daerah atau negara tersebut sebagai koleksi pribadi. Dengan melihat atau membuka kembali koleksi tersebut, anda dapat mengingat kenangan indah yang anda alami pada saat perjalanan liburan. Jadi belilah oleh-oleh yang dapat melengkapi koleksi anda. Misal anda koleksi bermacam-macam magnet kulkas, pajangan piringan atau koleksi gantungan kunci, dan koleksi lainnya yang tidak perlu mengeluarkan banyak uang.
Pilih yang kecil
Jika anda dihadapkan pilihan barang yang kecil atau besar. Pilih yang kecil sehingga dapat muat di bagasi pesawat. Pertimbangan lain, semakin kecil benda tersebut, berarti perlu keahlian khusus membuat benda tersebut. Benda-benda yang dibuat ukuran standar biasanya buatan pabrik secara masal.

Pilih yang datar
Dengan menjatuhkan pilihan pada barang yang datar, anda dapat menyelipkan dalam kantong koper. Anda juga dapat menyelipkan barang yang datar di antara baju dalam koper. Oleh-oleh seperti lukisan, kalender, dll khas setempat tetap menjadi oleh-oleh favorit.
Lampu Hiasan Khas Turki
Kirim oleh-oleh ke rumah
Anda membeli barang yang ternyata ukurannya besar sewaktu dibawa masuk pada saat check in di bandara. Selain itu,  anda tidak mau repot dengan tambahan bagasi pada saat pulang ke Indonesia. Solusi yang terbaik yaitu dengan mengirimkan melalui kapal laut ke rumah. Pengiriman dengan kapal laut biasanya lebih murah daripada pengiriman pos udara. Banyak toko yang menyiapkan layanan pengiriman melalui kapal laut. Anda juga dapat menanyakan ke hotel tempat menginap, apakah mereka mengetahui mengenai jasa pengiriman dengan kapal laut.
Hanya saja tanyakan pada diri sendiri, apakah barang-barang tersebut begitu bernilainya sehingga anda perlu melalui kerepotan tersebut.

Feb 16, 2016

Tips Bagi Turis Yang Pertama Kali ke Luar Negeri

Rasanya pergi keluar negeri pertama sekali, seperti impian lama yang akhirnya terkabulkan. Anda sudah menabung lama agar bisa berlibur ke luar negeri. Anda juga sudah mengincar lama promo tiket dari penerbangan yang bertarif murah, jadi anda sukses memperoleh tiket murah ke tempat tujuan wisata yang diidam-idamkan. Sekarang apa saja yang perlu dipersiapkan agar waktu di luar negeri benar-benar menyenangkan dan tujuan liburan tercapai dengan sukses. Berikut tips bagi turis yang pertama kali ke luar negeri:

1. Mengurus Paspor
Persyaratan untuk masuk ke Negara lain, anda terutama harus memiliki paspor. Anda bisa membuat paspor di kantor imigrasi yang terdekat sesuai dengan alamat di KTP. Terlebih dahulu anda bisa masuk ke situs imigrasi dan mendaftar online. Di situs juga memuat persyaratan membuat paspor. Anda bisa membuat paspor biasa atau e-paspor. Biaya pembuatan e-paspor tentu saja lebih mahal dibandingkan paspor biasa. Perlu diketahui, paspor hanya bisa digunakan hingga 6 bulan sebelum masa berakhir paspor. Hanya beberapa negara yang bisa tetap dimasuki walaupun paspor kita sudah memasuki masa 6 bulan sebelum masa berakhir paspor. Untuk membeli tiket, perlu nomor paspor. Jadi kalau ada niat liburan ke luar negeri buat segera paspor. Bila ada promo tiket pesawat murah, anda dapat mengambil langsung, agar tidak menyesal, gagal membeli tiket murah.
2. Permohonan visa
Selain paspor, anda membutuhkan visa untuk masuk ke suatu negara. Jika anda ingin memperoleh visa, anda perlu mengurus visa di Kedutaan Besar negara bersangkutan. Cek di situs online Kedutaan Besar negara bersangkutan untuk mendaftar permohonan visa. Terdapat beberapa negara yang memperbolehkan visa online seperti negara Turki. Visa online bisa dilakukan dengan mengisi persyaratan tertentu secara online. Ada juga beberapa negara yang perlu visa online tetapi tetap mensyaratkan perlu wawancara dengan pihak Kedutaan. Ada juga beberapa negara yang memungkinkan Anda mengurus visa lewat agen perjalanan. Jika anda ingin masuk ke negara-negara Asia Tenggara biasanya sudah bebas visa.
3. Booking tiket pesawat
Anda dapat mencari tiket pesawat murah dari jauh-jauh hari. Sebaiknya anda juga langsung membeli tiket pulang, biasanya lebih murah. Dengan membeli tiket pergi-pulang, anda juga lebih mudah menjawab pertanyaan pada saat di imigrasi negara tujuan wisata. Pengurusan visa juga biasanya meminta informasi berapa lama anda tinggal di negara tersebut. Anda juga bisa membeli tiket lewat travel agent. Kadang-kadang harga dan kuota penerbangan di setiap travel agent berbeda-beda. Sebaiknya jika ada beberapa informasi travel agent bisa dihubungi semua untuk perbandingan harga. Bisa juga tiket ke suatu daerah sudah habis atau tidak tersedia di travel tersebut, tetapi ada di travel lain.

Silakan baca artikel Tips Hunting Atau Berburu Tiket Pesawat Murah Untuk Liburan

4. Booking penginapan atau akomodasi 
Anda sebaiknya membooking penginapan terlebih dulu. Anda bisa membeli dari situs-situs penjualan hotel atau akomodasi online yang terpercaya, contohnya agoda.com, booking.com, tripadvisor.com, AiRBnB.com. Anda bisa juga memesan paket penerbangan dengan hotel di situs-situs online seperti airasia. Paket penerbangan dengan hotel seperti ini biasanya lebih murah. Memang melakukan booking hotel secara online, mewajibkan kartu kredit sebagai jaminan. Akan tetapi ada beberapa situs-situs penjualan hotel online yang tidak perlu memakai kartu kredit.
Pada saat membooking hotel, sebaiknya anda mempelajari dulu lokasi hotel pilihan Anda. Apakah anda berencana berjalan-jalan dekat tempat-tempat wisata populer, wisata shopping, atau makan-makan, dll, anda dapat memilih hotel sesuai dengan lokasi tersebut. Pertimbangan lain, pilihlah hotel yang dekat dengan jalur transportasi umum seperti kereta, bus, feri, dll. Perhatikan juga ulasan pengunjung hotel terkait kebersihan dan pelayanan hotel. Kadang-kadang pertimbangan memesan hotel bukan hanya murah tetapi nyaman juga. Setelah booking, anda perlu menyimpan alamat hotel tempat Anda berencana menginap.


5. Pelajari informasi cuaca, iklim, aturan, budaya di negara tujuan
Pertama sekali sebaiknya Anda perlu mencari informasi cuaca dan iklim di negara tujuan. Anda yang biasa hidup di iklim tropis tentu saja perlu mempersiapkan segala sesuatunya bila berkunjung ke negara beriklim subtropis. Bila musim dingin Anda perlu mempersiapkan pakaian tebal dan perlengkapan di musim dingin seperti jaket, syal, topi, sarung tangan, kaus kaki, sepatu tebal, dll.
Perhatikan juga aturan setempat yang berlaku. Negara seperti Singapura biasanya memberlakukan aturan ketat bagi penduduknya termasuk bagi turis asing yang juga berkunjung. Denda bagi yang makan dan minum di kereta, membuang sampah sembarangan, merokok di sembarang tempat, dll, besar nilainya di negara Singapura. Jangan sampai uang untuk peruntukan wisata habis akibat denda karena ketidaktahuan anda. Cari tahu juga tentang budaya setempat. Misalnya memakai pakaian sopan di tempat ibadah, dll.

6. Membuat rencana (itinerary) perjalanan
Anda akan menghabiskan uang, waktu dan melakukan perjalanan jauh ke negara tersebut, tentu saja anda ingin liburan anda menyenangkan dan berkesan. Sebelum melakukan perjalanan, Anda perlu memperkirakan berapa lama anda hendak melakukan perjalanan, berapa budget/anggaran uang yang perlu dikeluarkan, tujuan wisata apa yang hendak anda kunjungi. Pertama sekali, carilah informasi mengenai tempat wisata favorit yang dikunjungi di negara tersebut. Perhatikan di mana lokasi tempat wisata favorit tersebut. Jika anda memang tertarik berkunjung, anda dapat mengatur kunjungan ke tempat wisata yang letaknya berdekatan di hari yang sama. Bila tempatnya luas, anda bisa mengatur satu hari special untuk tempat tersebut. Anda juga dapat membeli tiket online untuk masuk suatu tempat wisata. Ada beberapa situs yang menyediakan tiket online lebih murah daripada membeli langsung), misal groupon.co.id, hotels2thailand.com, dll. Hanya saja pembelian melalui situs online, resikonya tiket tidak bisa dibatalkan (dicancel).
7. Menukarkan mata uang
Sebaiknya anda sudah menganggarkan sejumlah uang dengan memperkirakan tujuan wisata anda. Jangan sampai anda kekurangan uang di tempat tujuan wisata, dan anda tidak tahu meminjam ke siapa.
Silakan baca artikel Tips Berbelanja Tepat Dan Hemat Di Luar Negeri.
Anda perlu menukar sejumlah uang rupiah ke mata uang negara tujuan liburan di Indonesia. Penukaran mata uang sebaiknya dilakukan di money changer Indonesia karena nilai kurs mata uang rupiah biasanya akan dihargai lebih rendah di negara luar. Jika anda hendak menukarkan rupiah sebaiknya pada saat kurs mata uang negara tujuan sedang turun. Lebih baik Anda membawa mata uang US Dollar sebagai cadangan. Biasanya mata uang US Dollar tidak akan berbeda nilainya bila ditukarkan ke mata uang negara tujuan. Kalau anda kekurangan uang di luar negeri, anda bisa menukar dollar tersebut di money changer negara luar. Cari money changer yang tanpa komisi (no commission).
8. Barang-barang yang perlu dibawa
Pilihlah beberapa pakaian nyaman yang biasa anda pakai dan jangan terlalu banyak. Karena anda banyak berjalan kaki di luar negeri, bawa sepatu yang nyaman di kaki. Persiapkan tas tangan dan koper yang ringan yang gampang dibawa-bawa. Kadang-kadang kita tidak bisa mengandalkan bantuan orang lain mengangkat-angkat koper kita.
Jangan lupa membawa smartphone atau handphone charger, power bank dan traveler charger. Anda perlu mempelajari colokan listrik di negara tujuan wisata anda. Anda bisa membeli international travel charger bila ternyata colokannya berbeda daripada di Indonesia. Jangan sampai anda repot karena anda tidak membawa colokan listrik sedangkan anda membutuhkan colokan listrik. Jika anda lupa membawa colokan listrik, pilihan terbaik mencari di toko retail sekitar bandara. Biasanya pihak hotel juga menyediakan peminjaman colokan listrik, tapi tidak semuanya. Lebih baik persiapkan terlebih dahulu sebelum anda berangkat.
Jangan lupa melihat tegangan atau voltage barang-barang elektronik yang anda rencana bawa. Beberapa negara memiliki tegangan listrik untuk barang-barang elektronik dengan kisaran 110-120v. Lebih baik lagi jika barang-barang elektronik yang anda miliki berada di kisaran internasional 110-220v.
9. Melewati imigrasi negara luar
Setelah anda sampai di negara tujuan, anda harus melewati bagian imigrasi di negara tujuan wisata anda. Di beberapa negara seperti Singapura, anda harus mengisi Kartu Kedatangan. Persiapkan pulpen pada saat pengisian. Kartu Kedatangan ini akan dipotong oleh petugas imigrasi di negara tujuan. Simpan baik-baik Kartu Kedatangan ini karena anda perlu menyerahkan lagi ke petugas imigrasi. Jadi kartu kedatangan tidak boleh hilang sampai Anda pulang.
Pada saat pengecekan dokumen perjalanan, anda perlu mengantri dengan sabar, jangan menyelak, jangan foto-foto. Perhatikan garis kuning sebelum maju ke loket petugas imigrasi, selalu berada di belakang garis kuning. Di beberapa negara, biasanya petugas imigrasi akan mengajukan beberapa pertanyaan umum, seperti berapa lama Anda akan tinggal, tujuan Anda pergi ke negara itu, dengan siapa Anda pergi, dan di mana Anda akan menginap. Jawablah dengan singkat dan tepat. Ingat-ingatlah alamat anda. Setelah Imigrasi selesai, periksa pintu (gate) conveyor belt tempat bagasi anda diantar dengan melihat nomor pesawat dan asal penerbangan anda.
10. Tetap terhubung dengan keluarga
Anda tentu saja tidak ingin ketinggalan informasi mengenai keadaan keluarga di rumah atau tanah air. Untuk tetap terhubung dengan tanah air, anda bisa saja menggunakan jasa roaming internasional, dengan resiko tagihan pulsa pasca bayar anda membengkak dan bila pulsa prabayar akan cepat habis. Sebaiknya, anda membeli kartu operator (simcard) di negara setempat dibandingkan membeli pulsa dari Indonesia. Anda juga lebih bisa menghemat dengan menggunakan fasilitas wifi di hotel atau tempat publik. Sebagai tambahan, daripada anda membuka aplikasi-aplikasi yang membutuhkan jaringan internet, lebih baik anda mengunduh aplikasi-aplikasi yang Anda butuhkan terlebih dahulu, misalnya offline map, ebook panduan perjalanan, dll.
11. Jaga kesehatan
Perhatikan selalu kesehatan tubuh dan jiwa anda. Pastikan jam tidur di perjalanan sudah terpenuhi dengan baik. Jaga agar minum cukup air, agar tubuh jangan dehidrasi. Cari makan makanan yang sehat, jangan sembarangan makan.  Anda yang sedang di liburan biasanya berjalan kaki ke mana-mana, hal ini sudah mencakup latihan fisik sehari-hari. 

Feb 15, 2016

Tips Berbelanja Tepat Dan Hemat Di Luar Negeri

Selain menyegarkan pikiran anda dengan melihat pemandangan menarik, lukisan, konser ataupun pengalaman-pengalaman anda yang tidak mudah dilupakan, anda tentu saja tidak puas jika belum berbelanja.Banyak barang-barang unik yang anda temui tidak ada di Indonesia. Ada juga karena pajak impor barang yang lebih tinggi di Indonesia sehingga anda berpikir membeli barang lebih murah di luar negeri. Tetapi anda tidak dapat membelanjakan semua uang dan anda juga dibatasi oleh waktu belanja sehingga anda harus berpikir menghemat waktu dan uang. Berikut 10 tips berbelanja tepat dan hemat di luar negeri:

1. Bandingkan harga barang luar negeri dengan dalam negeri
Berbelanja produk fashion dengan brand tertentu di luar negeri sangat mengasyikkan bila kita ketahui ternyata harganya jauh lebih murah bila membeli di Indonesia. Anda dapat mencari tahu perbedaan harga terlebih dulu sebelum melakukan perjalanan. Adakalanya merek fashion ternama sudah memiliki pabrik di Indonesia, sehingga harga juga bisa ditekan murah daripada di luar negeri.


2. Pelajari musim belanja (season sale)
Pelajari kapan saat adanya season sale di negara tujuan wisata anda. Biasanya season sale diadakan pada saat pergantian musim, yaitu antara Desember-Januari atau Juni-Juli. Anda dapat hunting berbelanja barang-barang favorit karena banyak terdapat diskon. Cari tahu juga informasi mengenai lokasi belanja favorit di negara tujuan wisata anda.
3. Jangan lupa menawar
Pada saat Anda berbelanja di pasar seperti pasar tradisional setempat atau Chinatown jangan lupa untuk menawar barang terlebih dahulu. Jika anda terlihat seperti turis, pedagang biasanya akan menawarkan barang dagangannya lebih mahal. Walaupun telah tertera label harga di barang tersebut, kadang-kadang anda masih bisa menawar. Lebih baik lagi, apabila anda memiliki waktu belanja yang lumayan lama, anda terlebih dahulu membandingkan harga barang yang sama dengan toko sekitar.
4. Jangan kalap, ingat keuangan anda
Anda mungkin sangat puas menemui barang-barang yang anda favoritkan dan berpikir harus memanfaatkan saat ini. Terbersit pikiran kapan lagi anda punya kesempatan datang ke tempat tersebut. Pilihan yang banyak membuat anda ingin membeli semuanya. Pikirkan apakah barang yang Anda akan beli tersebut bermanfaat. Berbelanjalah sesuai dengan budget Anda. Jangan sampai kehabisan uang dan menyesalinya.
5. Atasi perbedaan bahasa
Berbelanja di pasar tradisional bisa sangat mengasikkan terutama bila anda dapat menjumpai barang-barang khas setempat dengan harga miring. Akan tetapi tidak semua pedagang yang anda temui dapat berbahasa Inggris. Cara universal yang dapat anda gunakan pada saat menawar ialah dengan bahasa tubuh (body language). Gunakan jari tangan anda. Selain itu, siapkan kalkulator. Anda bisa menggunakan kalkulator milik pedagang atau aplikasi kalkulator di handphone anda.
6. Perkirakan oleh-oleh yang hendak dibeli
Jika anda rasa memberatkan, anda perlu berpikir ulang membawa oleh-oleh untuk siapa atau souvenir apa saja pada saat bepergian. Hal ini menjadi dilema karena biasanya tidak enak hati bila tidak membawa oleh-oleh pada saat perjalanan, terutama perjalanan luar negeri. Anda selalu merasa oleh-oleh tersebut tidak pernah cukup banyak dibeli, sampai uang anda habis baru anda berhenti. Pada saat itu anda lupa membeli oleh-oleh yang banyak dapat menyebabkan anda kelebihan bagasi pada saat bepergian.
Jikapun anda ingin membagi dengan keluarga dan rekan-rekan, sebaiknya anda membuat rencana berupa daftar orang-orang yang mendapat oleh-oleh dari anda, dan perkiraan berapa banyak yang mau anda bawa dan apa yang mau anda bawa pulang. Pilihlah barang-barang dengan harga diskon sehingga harganya lebih murah bila Anda membeli dalam jumlah banyak, misalnya diskon 3 item harga $10 atau beli 1 dapat 1. Semakin banyak anda membeli, semakin besar diskon yang anda dapatkan.
Toko menjual oleh-oleh Turki
Toko menjual oleh-oleh, Turki
7. Waspada akan pencopet
Beberapa negara memiliki tempat-tempat tertentu yang menjadi tempat copet terkenal. Pencopet ini biasanya beroperasi di daerah-daerah turis yang ramai pengunjung.Pencopet biasanya mengamati calon korban yang lengah akan keberadaan sekelilingnya pada saat berbelanja. Sebaiknya tas tangan anda dibawa ke posisi depan, bukan dibiarkan disamping tubuh. Jika anda membawa ransel posisikan juga ke depan atau gendong di depan. Tetaplah waspada pada saat Anda sibuk berbelanja.
8. Bawa tas berukuran besar
Lebih praktis jika Anda membawa tas berukuran besar daripada beberapa tas-tas kecil sehingga anda bisa memasukkan semua barang-barang belanjaan ke dalam tas tersebut. Situasi dan tempat-tempat baru di perjalanan yang belum pernah dikunjungi akan, bisa-bisa membuat anda lengah bila menenteng banyak tas yang berbeda-beda.
9. Bawa tas perjalanan tambahan seperti tas lipat (foldable/folding bag)
Setelah anda berbelanja banyak, anda mendapati koper anda tidak muat lagi diisi dengan berbagai macam barang. Anda dapat membeli koper tambahan di daerah tempat wisata, tetapi koper yang anda jumpai belum tentu memenuhi standar dan kualitas yang anda inginkan. Anda juga dapat membawa tas tambahan seperti tas lipat (foldable/folding bag) atau koper ukuran kabin.

10. Tax refund
Anda dapat melakukan klaim pengembalian pajak (tax refund) atas barang belanjaan apabila sudah memenuhi batas nominal tertentu di beberapa negara. Simpan semua struk belanjaan Anda. Kalkulasikan sampai mencapai nominal tertentu. Anda dapat melakukan prosedur pengembalian pajak di bandara.

Jan 13, 2016

Tips Perjalanan Sendiri (Solo) Ke Luar Negeri yang Aman Dan Murah

Anda bercita-cita mengunjungi suatu tempat tujuan wisata sudah lama. Akan tetapi belum kesampaian karena tidak ada yang menemani. Kadang-kadang Anda memiliki keinginan jalan-jalan ke suatu tempat tertentu,  tetapi teman anda memiliki keinginan yang berbeda. Bila anda memiliki kesempatan jalan-jalan, teman anda tidak bisa karena tidak punya waktu. Ketika Anda memiliki jatah cuti dan juga simpanan tabungan untuk jalan-jalan, hal tersebut sulit dimiliki teman Anda. Ujung-ujungnya hanya Anda yang bisa jalan-jalan. Sebaiknya jangan biarkan keinginan Anda terbendung. Seperti kata orang 'Kapan lagi?' Jangan biarkan keinginan tertunda meskipun harus bepergian sendiri. Berikut beberapa tips bepergian sendiri atau solo ke luar negeri dengan aman dan murah :
1. Bahasa.
Ketika Anda bepergian ke negara lain, biasanya tantangan yang terbesar adalah bahasa. Usahakan agar bisa mengetahui beberapa kata patah dalam bahasa lokal negara tujuan liburan. Kata-kata seperti 'apa kabar, terima kasih, anda sangat baik' dapat mencairkan suasana sehingga membuka komunikasi yang memiliki bahasa yang berbeda. Kata-kata penting lainnya yang perlu anda ketahui terkait dengan petunjuk arah. Hal ini penting sekiranya anda butuh petunjuk arah ke suatu tempat. Jangan lupakan mempelajari penyebutan angka agar anda dapat berbelanja dan menawar dalam bahasa lokal. Walaupun mentok-mentoknya anda bisa menawar dengan kalkulator, tapi anda akan lebih dihargai bila berhubungan dengan penjual yang hanya bisa berbahasa lokal.
tanda entrance bahasa turki
Bahasa Turki
Untuk anda yang berniat mempelajari bahasa tujuan destinasi anda, anda bisa membeli buku bahasa yang berisikan percakapan praktis. Atau mendownload aplikasi bahasa percakapan praktis dari hp Anda. Cari aplikasi bahasa yang bisa dipakai secara offline. Praktekkan dengan pengucapan secara perlahan-lahan.
Bila anda tidak berminat mempelajari bahasa setempat atau tidak ada waktu, Anda bisa memakai bahasa Inggris. Biasanya anda akan menemukan seseorang yang membantu Anda. Paling akhir bila anda tidak dapat menyampaikan bahasa dengan kata-kata, pakai saja ekspresi dan bahasa tubuh (body language). Penyampaian yang tepat biasanya membuat orang lain dapat mengerti walaupun tanpa kata-kata.

2. Tersesat.
Kadang tersesat merupakan bagian menyenangkan dari perjalanan. Tersesat di negara orang lain mungkin hal terburuk yang Anda pikir akan dialami. Tetapi percayalah itu ialah hal yang biasa dialami turis manapun. Tetap yakin dan percaya diri, anda akan menemukan kembali tempat tujuan perjalanan anda.
Berikut tips agar Anda masih aman dan tetap bisa kembali walaupun tersesat :
a. Bawalah kartu nama tempat Anda menginap. Jika tidak ada kartu nama, catat alamat akomodasi pada note di hp atau di kertas. Hal sama juga bila menginap di rumah teman, jangan lupa mencatat alamat dengan bahasa setempat.
b. Gunakan peta atau peta digital sehingga Anda bisa mengetahui di mana Anda berada. Jika Anda tidak memiliki peta dan tidak yakin dengan koneksi internet di tempat yang Anda kunjungi, persiapkan peta destinasi dengan mengunduh dan mencetak dari sumber bahan internet.
Jika anda tetap dapat terkoneksi dengan internet, Anda dapat menjalankan aplikasi peta, dan penerjemah selama perjalanan.
Anda juga bisa membeli peta dari buku-buku panduan travel. Buku-buku tersebut biasanya diupdate secara berkala untuk memperbaharui informasi tujuan wisata yang tersedia.
3. Budaya.
Pada umumnya penduduk setempat di suatu negara yang akan anda kunjungi memaklumi bila anda tidak mengerti budaya mereka sehingga bisa saja berlaku salah. Akan tetapi, tentu saja Anda tidak mau melanggar batas toleransi mereka. Sebaiknya sebelum bepergian, pelajari sekilas budaya setempat. Budaya seputar hal-hal yang menjadi pantangan dan tidak boleh dilakukan sebaiknya diketahui dan dipatuhi. Misalnya, jika liburan ke Thailand, jangan mengacungkan salam tiga jari di jalan. Saat ini Thailand dipimpin oleh Junta militer, jadi salam tiga jari tersebut dapat diinterpretasikan sebagai salam pemberontakan. Jika masuk ke tempat ibadah, ikuti apa yang diperbolehkan dan tidak diperbolehkan di tempat tersebut. Jika ke Jepang, jangan buang sampah sembarangan, karena penduduknya mementingkan kebersihan. Jangan tertawa keras-keras dan berteriak-teriak di area publik seperti di kereta, jalan, dll karena mereka biasanya berbicara dengan suara rendah di area publik.
4. Packing.
Usahakan membawa barang seperlunya saja, lakukan packing dengan ringan dan ringkas. Dengan tas koper atau bagasi yang lebih ringan dan ringkas, Anda akan lebih mudah dan lebih gesit dalam perjalanan. Bila tas anda ringan, Anda bisa menarik-narik koper anda pada saat naik bis atau kereta sehingga menghemat uang dibandingkan dengan naik taxi.
Berikut beberapa tips agar tas koper berisi muatan yang lengkap, ringan dan ringkas.
a. Cek suhu dan cuaca di daerah tujuan liburan. Bila sudah, sesuaikan dengan barang-barang yang perlu dibawa.
b. Buat daftar barang-barang yang perlu dibawa. Kadang-kadang barang yang tidak terpikirkan sebelumnya, ternyata bisa merupakan barang penting dan baru ingat belakangan.
c. Gunakanlah laundry, jika anda pandang perlu mencuci beberapa pakaian. Terdapat beberapa hostel atau guest house yang menyediakan mesin cuci dan pengering dengan koin sehingga lebih murah. Juga fasilitas menyeterika pakaian. Jika anda tidak mau membayar laundry, anda bisa mencuci dengan mengkucek-kucek pakaian yang ringan dan tipis atau pakaian dalam di kamar mandi.
d. Bawa obat-obatan pribadi karena anda kemungkinan besar susah memiliki akses ke apotik dan rumah sakit di Luar negeri, selain juga kendala bahasa untuk berkomunikasi.
Silakan baca artikel terpisah 'Tips Packing Pakaian Yang Efisien'.

5. Tetap terhubung.
Jangan biarkan keluarga, teman atau pacar kuatir ketika anda bepergian sendiri di negara lain. Usahakan selalu tetap terhubung dan selalu mengabari mereka.
Berikut beberapa tips supaya tetap terhubung dengan orang yang berada di rumah:
a. Untuk mencegah pulsa telepon cepat habis karena biaya roaming internasional, belilah kartu SIM lokal. Periksa secara detail harga dan layanannya serta pengalaman orang lain yang memakai kartu tersebut.
b. Selalu catat nomer-nomer penting, seperti kedutaan besar Indonesia, nomer telepon tempat Anda tinggal dan juga nomer polisi turis.
6. Scam Dan Jebakan Turis.
Salah satu contoh jebakan turis yaitu penjual makanan burung dengan harga tidak wajar.
Cari informasi tentang penipuan atau kejahatan yang sering terjadi di tempat tujuan anda. Tujuan wisata populer paling banyak diincar oleh scammer, pencopet dan penipu.
Kenalilah hal-hal tersebut, karena Anda akan sangat kesulitan jika Anda kehilangan uang, paspor atau barang-barang berharga lain.
7. Kesepian.
Kadang kesepian di jalan tidak dapat dihindari. Jumlah penduduk dunia 7,2 milliar dan semua teman Anda awalnya adalah orang asing. Takut tidak ada teman bicara? Ya, kadang ketakutan sendiri ini diakibatkan oleh gelembung yang menahan kita untuk berhubungan dengan orang lain. Sama seperti Anda, kita manusia adalah makhluk sosial yang perlu berhubungan satu dengan yang lainnya, jadi jika Anda kesepian karena tidak ada teman dalam perjalanan, belajarlah berani membuka diri dan mencoba berteman, anda pasti akan menemukan teman seperjalanan.
Berikut ini beberapa tips untuk meningkatkan kemungkinan mendapatkan teman di perjalanan :
a. Tinggal di Guest house atau Hostel, para backpacker biasanya menjadikan akomodasi jenis ini sebagai pusat utama untuk mencari teman di perjalanan. Kadang-kadang, jika anda tidak menemukan teman yang pas biasanya para pemilik guesthouse atau resepsionis bisa diajak ngobrol jika Anda merasa kesepian atau bosan. Biasanya mereka fasih berbahasa Inggris.
b. Pergi ke daerah Universitas, karena para mahasiswa yang memiliki tingkat pendidikan lebih tinggi lebih memiliki pikiran yang lebih terbuka.
c. Pergilah dengan menggunakan kendaraan umum, terutama yang digunakan orang lokal.
Cobalah kenalan dan membuka percakapan terlebih dahulu. Tapi tetap berhati-hati sangat penting. Perlu diwaspadai jika orang yang Anda baru kenal terlampau ramah, apalagi bisa berbicara bahasa Indonesia, bisa jadi mereka hanya mengincar kantong uang Anda.

Trik Memaksimalkan Waktu Bermain Di Dalam Taman Bermain Disney

Untuk memaksimalkan waktu bermain di dalam taman bermain disney lakukan trik berikut ini:
1. Beli tiket masuk untuk beberapa hari (multiple day passes).
Pertimbangkan untuk membeli tiket masuk multiple day passes ke Taman Bermain Disney. Selalu lebih murah untuk membeli multiple day passes. Tiket Disney tidak memiliki expired date atau tanggal berakhir. Multiple day passes yaitu tiket yang dijual dengan harga beberapa hari bisa 2/3 hari sekaligus. Anda tidak perlu menggunakan multiple day passes langsung berurutan harinya tapi bisa di kunjungan hari berikutnya. Gunakan pada kunjungan saat ini dan simpan kartu tiket untuk kunjungan ke depan. Kunjungi situs Disney untuk mengecek harga tiket masuk ke Taman Bermain Disney secara lengkap.
2. Memang telah diketahui bersama, pengunjung akan mulai bermain di permainan pertama yang mereka temui. Jadi disarankan untuk mulai dari area belakang Taman Bermain Disney dan menuju ke depan area permainan.

3. Bila datang pagi, pada saat antrian masih sedikit mulailah dengan permainan favorit.
Biasanya permainan tersebut memiliki antrian yang selalu panjang sepanjang hari. Bagi orang tua dengan anak kecil sangat disarankan untuk naik carousel sedini mungkin.
Tinggalkan acara dan atraksi di luar ruangan pada saat cuaca paling panas dalam sepanjang hari dan cari tempat ber AC yang lebih dingin.



4. Beli kaus T-shirt karakter Disney sebelum masuk ke Taman Bermain Disney.
Dianjurkan untuk membeli kaus T-shirt di supermarket sebelum berangkat ke Taman Bermain Disney. Anda dapat menghemat uang dibandingkan berbelanja di toko di dalam Taman Bermain. Hadiahi anak-anak dengan baju baru dan buat mereka terkejut pada saat beberes ketika sampai di area Disney. Anak-anak merasa mereka seperti telah menerima suvenir dari Anda. Anda juga senang dengan kemampuan menghemat anda.
5. Istirahat yang cukup.
Sehari penuh di Taman Bermain Disney dapat menghabiskan banyak energi. Anda akan menemukan hari akan lebih menyenangkan jika Anda meninggalkan taman di tengah hari beristirahat terlebih dahulu dengan tidur siang pendek atau berenang di kolam renang hotel. Masuk kembali ke Taman Bermain pada sore hari ketika pengunjung banyak yang pulang atau makan malam, maka jalur antrian ke permainan juga akan lebih pendek sehingga kegiatan pada hari tersebut menimbulkan kesan lebih menyenangkan.
6. Temukan kesenangan Disney di luar Taman Bermain Disney.
Hal ini sebenarnya paling mudah dilakukan dengan anak-anak yang lebih muda. Ada banyak hal yang menyenangkan dapat dilakukan di luar taman. Biasanya terdapat playground dan restoran yang dirancang dengan baik. Periksa peta apakah restoran tempat rencana anda menikmati makan malam menghadap Taman Bermain Disney. Cek hari dan waktu kembang api di Taman Bermain Disney dinyalakan (coba cek online di situs Disney). Setelah anda makan malam, berjalan-jalan ke luar, pilih tempat yang terbaik sehingga anda dapat menonton kembang api dari Taman Bermain Disney dengan nyaman dan yang paling penting Gratis.

Silakan baca artikel terkait 'Mengajak Keluarga Berlibur Ke Taman Bermain Disney'

Jan 12, 2016

Mengajak Keluarga Berlibur Ke Taman Bermain Disney

Mengajak keluarga ke Taman Bermain Disney dapat menjadi salah satu saat paling bahagia yang dapat anda habiskan dengan anak-anak tetapi juga dapat menjadi yang paling sulit. Kesenangan yang sama dapat membawa senyuman tetapi juga mendorong kelelahan dan perselisihan yang biasa terjadi antara anak dan orang tua. Dan seperti banyak hal lain, kesenangan besar juga bisa menghabiskan biaya yang besar pula. Masuk ke Taman Bermain Disney dengan empat anggota keluarga bisa keluar biaya hampir $ 300 untuk satu hari tanpa diskon atau harga khusus. Belum lagi dengan biaya makanan ringan, souvenir, hotel, perjalanan ke dan dari Taman Bermain Disney.

Silakan baca artikel terkait 'Trik Memaksimalkan Waktu Bermain Di Dalam Taman Bermain Disney'
Istana Cinderela Penampakan Atas- Disneyparks.disney.go.com
Ikuti tips rahasia berikut ini agar keajaiban liburan Taman Bermain Disney anda menjadi sangat berkesan dan menyenangkan :
1. Tinggal di salah satu hotel Disney yang terletak di Monorel.
Meskipun sistem transportasi dalam Taman Bermain Disney mudah ditempuh, akomodasi atau penginapan yang terletak pada jalur monorel memungkinkan Anda dapat kembali ke kamar hotel dengan cepat, hanya dalam beberapa kali perhentian monorel. Jadwal waktu tidur siang mudah dipenuhi ketika hotel anda hanya berjarak satu atau beberapa halte monorel.
Untuk keluarga dengan anak-anak yang lebih besar atau remaja, penginapan yang dekat memberikan kemudahan ketika anggota keluarga memutuskan untuk berpisah pada saat di dalam taman bermain. Kadang-kadang anak atau remaja ingin tinggal di lebih lama di dalam taman bermain sedangkan anda sudah lelah dan ingin pulang ke penginapan.
2. Dapatkan akses masuk sebelum pembukaan Taman Bermain Disney dengan tinggal di salah satu hotel Disney.
Persis dekat Taman Bermain Disney biasanya terdapat hotel Disney. Tinggal di satu hotel Disney maka anda memiliki hak istimewa Tamu. Setiap hari, Disney menawarkan akses masuk sebelum pembukaan taman untuk Tamu yang menginap di hotel milik Disney. Hak istimewa ini memungkinkan Anda untuk memasuki wahana paling populer sebelum pembukaan taman ke publik.
Disneyland Paris Hotel

Categories

aman (6) bagasi (16) bandara (3) belanja (3) bulan madu (1) hotel (3) jet lag (7) liburan (18) makan di perjalanan (2) mudik (4) penerbangan (13) perjalanan luar negeri (14) persiapan liburan (11) pesawat (12) rencana liburan (11) sehat (2) taman bermain (3) tas koper (16)

Search

Popular Posts

Sanggahan

Situs ini hanya penyedia informasi dan TIDAK bertanggung jawab apabila ada kesalahan informasi dan kerugian yang ditimbulkan karenanya

Total Pengunjung